Kamis, 27 Mei 2010

Apple Berhasil Kalahkan Microsoft


Untuk pertama kalinya, kapitalisasi market (market cap) Apple melampaui Microsoft. Apple kini bisa dibilang perusahaan teknologi paling besar dilihat dari sisi pasar.

Market cap adalah nilai sebuah perusahaan yang dihitung berdasarkan harga saham di bursa dikalikan dengan jumlah saham yang beredar. Pada Rabu (26/5/2010), market cap Apple memimpin 3 miliar dollar AS lebih tinggi daripada Microsoft padahal bulan lalu Microsoft masih memimpin 25 miliar dollar AS.

Harga saham Apple ditutup 244.11 dollar AS pada Rabu kemarin sehingga memiliki market cap 222 miliar dollar AS. Sementara saham Microsoft ditutup pada 25.01 dollar AS sehingga market capnya sekitar 219 miliar dollar AS.

Satu-satunya perusahaan AS yang memiliki market cap lebih tinggi saat ini dibandingkan Apple hanya Exxon Mobil. Harga saham Exxon Mobil 59,31 dollar AS dengan market cap sekitar 279 miliar dollar AS.

"Ini berarti bahwa Wall Street lebih percaya diri terhadap prospek pertumbuhan Apple daripada prospek pertumbuhan Microsoft," ujar Matt Radoff, analis dari Directions at Microsoft seperti dilansir CNN Money. Nilai saham Microsoft memang mengalami penurunan lebih dari 15 persen dalam beberapa minggu terakhir. Sementara Apple hanya turun 6 persen.

Salah satu faktor, Microsoft dinilai kesulitan menghadapi serbuan produk konsumer Apple seperti iPad yang sangat populer sejak diluncurkan dan iPhone yang masih menjadi pusat perhatian pasar.

Senin, 24 Mei 2010

The Titans - DTT


“Jika album pertama adalah perkenalan, album keduan dan album bagi kami adalah sebuah tantangan dimana sebuah band di anggap eksis atau tidak” begitulah kata-kata yang terucap dari andika (keyboard) The Titans ketika menjelaskan album terbaru The Titans yang bertitle ‘III’ (tiga romawi) di cafe pendopo kemang jakarta selatan (7/4/10).

Acara syukuran yang menghadirkan anak-anak yatim yang juga dihadiri Titanium (penggemar The Titans) dari berbagai daerah ini disertakan dengan doa bersama dan pemotongan tumpeng untuk mengucapkan syukur atas rilisnya album ketiga mereka. The Titans juga sedang mempromokan inisial band mereka menjadi dTT agar lebih mudah di ingat.

Berisikan 10 lagu dengan berbagai genre musik yang disatukan dalam musik ala dTT. Proses produksi sendiri berlangsung sekitar empat bulan dengan diproduseri sendiri oleh dTT serta Kiwir wirasto. “kami berharap 10 lagu yang ada di album ‘III’ ini bisa mewakili keinginan banyak orang mulai dari ego masing-masing personil, kemauan label, serta Titanium. Ini kompromi terbaik dari dTT,” jelas Rizki.

Single perdana di album ini adalah ‘Rasa Cinta' ciptaan Indra yang bercerita tentang seseorang yang berkorban demi cintanya, namun hanya ditanggapi biasa saja oleh pasangannya. Dalam acara ini pula diputarkan Video clip ‘Rasa Cinta’ untuk pertama kalinya.

Track List :
  1. The Titans - I Will Be Here
  2. The Titans - Rasa Cinta
  3. The Titans - Mentariku
  4. The Titans - Tanpa Hatimu
  5. The Titans - Yang Pernah Kucintai
  6. The Titans - Cukup Sudah
  7. The Titans - Seharusnya Kau Ada
  8. The Titans - Tak Bisa Milikimu
  9. The Titans - Maaf Ku tak Bisa
  10. The Titans - Nanana

Kamis, 13 Mei 2010

Adobe vs Apple, Adobe: Kami Cinta Apple


Kasus panas antara Adobe vs Apple tak kunjung padam. Ditengah niatan baik Adobe yang ditepuk sebelah tangan oleh Apple, mereka pun membuat kampanye bertajuk: Kami Cinta Apple.

Sepertinya langkah ini dibuat Adobe untuk mengibarkan bendera perdamaian dengan pihak Apple. Alhasil perusahaan besar software grafis tersebut membuat kampanye publikasi besar-besaran, untuk mendeklarasikan rasa cinta mereka terhadap Apple.

Dalam kampanye tersebut Adobe banyak menggunakan kata 'cinta'. Secara umum isi dari kampanye tersebut menyatakan bahwa Adobe menyukai keterbukaan pada semua platform, tak terkecuali Apple. Menurut Adobe, yang dilakukan Apple selama ini sedikit tidak terpuji. Sebenarnya, isi dari kampanye ini adalah sindiran halus bagi Apple.

Seperti dikutip detikINET dari softpedia, Jumat (14/5/2010) berikut ini adalah isi dari kampanye Kami Cinta Apple, milik Adobe:


"Kami Cinta Apple

Kami cinta kreatrifitas
Kami cinta inovasi
Kami cinta aplikasi
Kami cinta web
Kami cinta Flash
Kami cinta 3 juta pengembang kami
Kami cinta kompetisi sehat
Kami cinta layar sentuh
Kami cinta project open scren bersama partner
Kami cinta HTML5
Kami cinta otoritas kode
Kami cinta semua perangkat
Kami cinta semua platform

Yang tidak kami cintai adalah siapapun yang merenggut kebebasan untuk memilih apa yang kamu telah buat, serta bagaimana kamu membuatnya...."

Minggu, 09 Mei 2010

Soulvibe - Antartika


Band baru yang terdiri dari personel; bassis Ramadhan Handy (bass), Frans Martatko (piano), Adrianto Ario Seto (keyboard), Muhammad Caesar Rizal (drum) serta vokalis Rizqi "Abenk" Ranadireksa dan Bayu Adiputra. Mereka terbentuk bulan Desember 2003 dengan nama Bsembilan dan pada 2008 mereka menamakan diri SOULVIBE (Sound Of Universal Love N Various Instrument Behaviour) dan menelurkan album pertama. Soulvibe gak pernah ketinggalan untuk mengisi event tahunan "JAVA JAZZ" sejak 2008.

Track List :
  1. Soulvibe - Antartika
  2. Soulvibe - Lil Bit
  3. Soulvibe - Abadikan
  4. Soulvibe - Untuk Sementara
  5. Soulvibe - Sungguh
  6. Soulvibe - Tiada Kusangka
  7. Soulvibe - Berlian
  8. Soulvibe - Dan Bila
  9. Soulvibe - Nyata